You need to enable javaScript to run this app.

Serangkaian Ujian Akhir Kelas 6 Telah Terlampaui, Doa dan Harapan Kesuksesan Mengiringi Langkah Mereka (Oleh: Khilyatun Nadhifah S.Pd)

  • Jum'at, 02 Juni 2023
  • Administrator
  • 0 komentar
Serangkaian Ujian Akhir Kelas 6 Telah Terlampaui, Doa dan Harapan Kesuksesan Mengiringi Langkah Mereka (Oleh: Khilyatun Nadhifah S.Pd)

Bulan Mei merupakan bulan dimana menjadi masa yang cukup melelahkan untuk 48 siswa MI Al Mursyidah Mancilan. Dikarenakan 48 siswa ini sudah menginjak masa akhir kelas 6, serta mereka menjalani serangkaian jadwal yang cukup padat. Dimulai dari kegiatan ziarah siswa kelas 6 bersama wali murid dan beberapa ujian akhir. Kegiatan ziarah yang dilakukan bertujuan untuk memberikan motivasi melalui doa yang dipanjatkan oleh guru, siswa, bahkan orang tua siswa kelas 6 MI Al Mursyidah untuk kelancaran berlangsungnya ujian yang akan mereka hadapi. Ujian siswa kelas 6 MI Al Mursyidah terbagi menjadi 3 ujian diantaranya : Ujian Ma’arif NU (UAMNU), Asesmen Madrasah (AM), dan Ujian Praktek. Untuk UAMNU dan AM dilakukan secara tertulis. Kegiatan ujian tersebut dilaksanakan dalam waktu yang berdekatan dengan rincian sebagai berikut :

  1. UAMNU : 8-15 Mei 2023
  2. AM : 22- 27 Mei 2023
  3. Ujian Praktek : 29 Mei-3 Juni 2023

Mata pelajaran yang diujikan pada waktu UAMNU dan AM hampir sama, hanya dibedakan pada mata pelajaran Aswaja pada UAMNU sehinggan waktu pelaksanaan UAMNU selisih 1 hari lebih lama dengan AM. Kini siswa kelas 6 masih menjalani ujian praktek dimana mata pelajaran yang diujikan diantaranya : B.Indonesia, IPA, SBdP, Agama, dan PJOK. Serangkaian ujian tersebut merupakan awal dimana mereka akan melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Pengumuman kelulusan akan diumumkan pada tanggal 8 Juni 2023. Wisudah pelepasan akan dilaksanakan setelah 2 hari pengumuman kelulusan yaitu tanggal 10 Juni 2023. Harapan dan doa guru-guru bagi siswa kelas 6 sangat tinggi. Doa menjadi pengiring langkah mereka menuju gerbang kesuksesan. Semoga mereka dapat menggapai apa yang mereka cita-citakan dan kami sebagai guru tersenyum bangga atas kesuksesan mereka.  

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Aziz Sunhadi, S. Ag.

- Kepala Sekolah -

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua....

Berlangganan
Banner